Dimanakah Anambas Berada ???

Dimanakah Anambas Berada ???


Pantai Padang Melang

Namanya mungkin terdengar tidak asing lagi, pesona keindahannya pun sudah menggaung ke telinga sebagian orang. Anambas terletak di ujung Negeri Indonesia. Pulau terluar Indonesia yang berbatasan langsung dengan lautan China.

Anambas
jernihnya air bagaikan kolam renang

Anambas adalah kabupaten termuda di Kepri, namun begitu Anambas akan menjadi tonggak wisata bahari Kepri. Keindahan yang ada akan membuat banyak mata takjub. Masih asri dan jauh dari pembangunan, dan itu yang membuat alam di Anambas masih terjaga.

Festival Padang Melang diselenggarakan sebagai cara untuk memperkenalkan pada wisatawan dan menarik minat investor datang ke Anambas. Berbagai kegiatan pun digelar untuk semarakkan Festival Padang Melang. Festival budaya dan pertunjukan seni yang ada di Anambas. Serta pelepasan Tukik sebanyak 4800 ekor untuk mendapatkan Rekor MURI. Namun yang terjadi adalah mendapatkan Rekor MURI  Dunia.

Padang Melang sendiri adalah pantai yang indah lengkap dengan pemandangan gunung-gunung menjulang dan barisan pulau-pulaunya. Air laut yang membiru dikala langit terik dengan pancaran cahaya yang memantul ke air. Kapal-kapal yang berlalu lalang pantai Padang Melang, terlihat bagai lukisan terpanjang yang membentang.

Anambas
Acara Festival Padang Melang

Banyak pulau-pulau yang bisa dikunjungi  ketika ke Anambas, terutama di Pulau Letung Jemaja Barat Kabupaten Anambas. Ada pulau Ayam, pulau Mangkai, Pulau Batu Berlubang dana lain lainnya. Dengan menggu akan pompong kita bisa menjangkau pulau-pulau tersebut. Penduduk di sana banyak yang memiliki pompong yang bisa disewa bagi wisatawan. Masalah harga tergantung negosiasi di lapangan mau ke berapa pulau dan jarak pulau itu sendiri.

Pulau Letung sendiri bukanlah kota dari Kabupaten Anambas, namun di Pulau Letung geliat kehidupan lebih ramai dan daratan yang lumayan luas. Bahkan sebuah bandara pun terbangun, Airport Letung. Ibu kota dari Kebupaten Anambas adalah Tarempa, waktu yang ditempuh sekitar 2- 3 jam dengan menggunakan Ferry atau kapal-kapal kecil dari Pulau Letung menuju ke Tarempa. Tak kalah indahnya dari Pulau Letung, Tarempa juga memiliki spot - spot menarik untuk dikunjungi. seperti air terjun Temburun dan juga pulau-pulau di sekitar.

Selain itu terdapat Air terjun Neraja di Jemaja Timur Pulau Letung. Dan banyak pusat kerajinan pembuatan topeng yang digunakan untuk tarian. Tari Topeng yang terkenal di sana adalah Gobang. Cerita menarik tentang tarian Gobang akan saya ulas di cerita lain tentang pesona Anambas.

Pulau Letung
Air Terjun Neraja di Jemaja Timur

Anambas
Penampakan Tari Gobang


Bagaimana akses menuju Anambas.....

Akses menuju Anambas bisa dengan pesawat dan juga akses melalui laut, yakni dengan Ferry atau kapal Pelni. Semua itu melalui Tanjungpinang, baik pesawat atau pun Ferry dan kapal Pelni. Pesawat yang melayani penerbangan ke Anambas yaitu ExpressAir dan Susi Air. Apa bila menggunakan Ferry, melalui pelabuhan Sri Bintan Pura. Bisa Juga berlayar dengan kapal Pelni melalui pelabuhan Kijang. Ingin Menggunakan Pesawat maka ke bandara Raja Ali Haji di Tanjungpinang. Eh sekarang juga bisa melayani penerbangan Susi Air dari Bandara Hang Nadim Batam loh.

Untuk jadwal penerbangan Susi Air dari Batam -Letung Letung-Batam, setiap hari senin. Dengan harga tiket pesawat yang disubsidi oleh pemerintah. Murah banget dan cocok bagi backpacker yang selama ini banyak mengeluhkan harga pesawat yang muahal dan ribetnya perjalanan. Harga yang sama juga diberlakukan dari bandara Tanjungpinang, berkisar rp 350.000-375.000.

So are you ready jelajah Anambas, kepoin IG Bandara Letung jangan lupa follow pastinya.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment